SURAKARTA - Danramil 02/ Banjarsari Kodim 0735/Surakarta Kapten Inf Mulyono bersama Anggota bersinergis dengan Jajaran Forkopimcam Banjarsari melaksanakan Penanaman bibit Pohon Eucalyptus. bertempat di Bantaran Sungai Gajah Putih, Sumber Tapen RT 01/03 Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kamis (30/06/2022)
Sebanyak 153 bibit pohon Eucalyptus ditanam di bantaran Sungai Gajah Putih, guna meningkatkan ekosistem serta menjaga keseimbangan alam.
Dalam penanaman Bibit pohon Eucalyptus di hadiri Camat Banjarsari Beni Sapartono S.STP.M.Si, anggota DPRD Roi Saputra, Lurah Sumber Arifa Umiyati SE, MM, serta segenap tamu undangan.
"Kita semua disini bersama sama melaksanakan Reboisasi penanaman pohon Eucalyptus di bantaran sungai Gajah Putih tepatnya di Sumber Tapen RT.01/03 Sumber. dengan saling guyub rukun, kita tanam pohon ini, 5-10 tahun nantinya anak cucu kita yang akan menikmati dan kita yakin pohon yang kita tanam akan bermanfaat untuk semuanya."Tegas Danramil disela-sela kegiatan penanaman.
"Berbagai macam kegunaan atau manfaat Pohon Eucalyptus sebagai obat obatan, mengurangi polusi dan karena ini ditanam di pinggiran sungai sehingga kegunaannya sebagai penahan erosi tanah longsor, ” imbuhnya.
Sementara itu Camat Banjarsari Beni Sapartono S.STP.M.Si, mengucapkan terima kasih atas dukungan dari semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini.
"Mari kita laksanakan kegiatan ini dengan sebaik baiknya dan mudah mudahan kedepannya dapat bermanfaat bagi warga masyarakat khususnya di Sumber Tapen 01/03 Sumber, Kecamatan Banjarsari , ”pungkasnya.
(Arda 72)